Enable Regedit dengan CMD
Sambil ngerjain tugas-tugas kantor, nie aku iseng aja membagi sekelumit ilmu ke kawan-kawan. Di antara kawan-kawan, pastinya PC atau laptopnya pernah terjangkit virus-virus lokal, buatan anak dalam negeri, yang biasanya memiliki ciri khas, men-disable fitur REGEDIT Ms.Windows (salah satu ciri yang paling sering ditemukan, hehehe...). Nah, pastinya hal itu cukup merepotkan buat user, karena regedit merupakan sistem utama penyusun Ms. Windows di PC kita.

Hhmmm...dulu aku malah sering banget kena virus-virus begituan, dan Regedit Windows-ku selalu jadi sasaran (maklum, aku dulu jarang pake' antivirus, paling klo pake', antivirusnya jarang update). Nie aku punya tips untuk mengaktifkan regedit kembali, check this out :
  1. Klik tombol Windows + R, ketik cmd - atau - Start Menu >> Run, ketik cmd
  2. Apabila Command Prompt  sudah muncul, ketikkan perintah : reg delete HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System /v DisableRegistryTools
  3. Lantas akan muncul kotak dialog sebagai berikut : Delete the registry value DisableRegistryTools (Yes/No)?
  4. Ketik Y, lalu klik tombol Enter

Inti dari tahap di atas adalah pada poin 2, di mana kita akan menghapus value DisableRegistryTools pada regedit, yang telah di-create oleh sang virus. Dan yang terakhir, coba jalankan Regedit anda (klik tombol Windows + R [Run], ketik regedit), insya Allah regedit anda akan kembali sedia kala, hehehe... 

0 comments:

Post a Comment

Copyright 2010 Ravi Vendra's Blog
Lunax Free Premium Blogger™ template by Introblogger